Pada Selasa (29/11/2022) Fakultas Farmasi Universitas Airlangga (FF UNAIR) menyelenggarakan rapat koordinasi untuk persiapan kegiatan Gathering Industry. Bertempat di Ruang Sidang lantai 2 Gedung Nanizar Zaman Joenoes, rapat ini dihadiri oleh Wakil Dekan II FF UNAIR, Bapak Mahardian Rahmadi, Ph.D., Prof. Dewi Melani Hariyadi selaku Wakil Dekan II FF UNAIR, Dr.rer.nat Maria Lucia Ardhani sebagai PIC kegiatan Gathering Industry dan para panitia.
Kegiatan Gathering Industry rencananya akan digelar pada tanggal 17 Desember 2022 mendatang. Pada kegiatan tersebut, rencananya akan diundang Perusahaan dan Preseptor yang selama ini bekerjasama dengan FF UNAIR dalam memfasiltasi Praktek Kerja Profesi (PKP) mahasiswa program profesi apoteker.
Selain menjalin tali silaturahmi, tujuan diadakan kegiatan tersebut adalah untuk memperkuat kerjasama FF UNAIR dengan para Perusahaan dan Preseptor tersebut. Dekan FF UNAIR, Prof. Junaidi Khotib juga ingin membangun FF UNAIR menjadi industry hub.
Pada rapat ini, Bu Ardhani selaku PIC kegiatan memaparkan tujuan dan konsep acara, hingga hal-hal teknis saat nantinya acara berlangsung. Para peserta rapat juga aktif memberikan masukan demi kesuksesan kegiatan.