Bunga kecombrang sangat dikenal oleh masyarakat Indonesia, khususnya di suku Jawa. Aroma yang khas dari bunga kecombrang punya daya tarik tersendiri selain memang bentuknya juga indah. Seluruh bagian tanaman, termasuk batang, daun, bunga, dan rimpang, memiliki bau spesifik.
Prof. Dr. apt. Mangestuti Agil, MS. memaparkan bahwa pada kembang Kecombrang memiliki kandungan nutrisi bernilai tinggi seperti asam lemak tak jenuh, protein, asam amino, dan mineral. Juga ada serat yang sangat tinggi konsentrasinya sehingga sesuai untuk menjaga kesehatan jantung, mengendalikan kadar kolesterol, dan mencegah sulit buang air besar. Adanya kandungan kadar asam amino nonesensial tinggi juga berfungsi sebagai antiradang, pendongkrak sistem imunitas, antioksidan, dan antimikrobial.
Kecombrang juga memiliki berbagai khasiat yang berkaitan dengan kesehatan sel dan pencegahan infeksi. Menurut penelitian, kecombrang dapat menjadi antioksidan, antitumor, antibakteri, dan antijamur
Baca juga:
Konsumsi Jeruk Nipis untuk Diet hingga Kesehatan Kulit
Bratawali yang Pahit tapi Manis Khasiatnya