info@ff.unair.ac.id +62-31-5937824

Inilah Cara Manfaatkan Kembang Sepatu hingga Minyak Almon untuk Rambut Sehat dan Kuat

Rambut merupakan mahkota yang penting bagi setiap perempuan. Oleh karena itu, merawat rambut sudah menjadi kewajiban bagi para kaum hawa. 

Beruntunglah kita tinggal di negara Indonesia tercinta yang memang terkenal memiliki kekayaan alam dengan segudang manfaat. termasuk untuk merawat rambut. Prof. Dr. apt. Mangestuti Agil, MS. selaku Guru Besar Botani Farmasi dan Farmakognosi di Fakultas Farmasi Universitas Airlangga (FF UNAIR) menjelaskan bahwa selain lidah buaya, kembang sepatu hingga minyak almon juga merupakan bahan alam yang sangat ampuh dalam merawat rambut agar selalu sehat dan kuat.

Menurut Prof. Mangestuti, daun dan bunga dari kembang sepatu sudah populer digunakan oleh masyarakat malaysia untuk perawatan rambut agar tumbuh menjadi lebat dan kuat, namun memang di negeri tercinta hal tersebut tidak banyak diketahui masyarakat.

Cara memanfaatkan tanaman tersebut adalah pertama tama remas sejumlah daun kembang sepatu secukupnya hingga mengeluarkan lendir, kemudian hasil remasan tersebut dapat langsung dioleskan pada kulit kepala. Hasil remasan tersebut juga dapat dicampurkan dengan minyak kelapa yang telah dihangatkan terlebih dahulu. Untuk hasil yang optimal, disarankan melakukan hal tersebut rutin selama 3 kali seminggu.

Selain kembang sepatu, Prof. Mangestuti menambahkan bahwa minyak kemiri dan minyak kelapa juga dinilai sangat ampuh untuk merawat rambut. Hal ini memang tidak diragukan lagi karena di negara kita, penggunaan kedua bahan ini untuk perawatan rambut sudah banyak dilakukan.

Prof. Mangestuti tak lupa memberikan alternatif bagi yang kurang suka dengan bau minyak kemiri atau minyak kelapa dapat menggunakan minyak almon yang saat ini mudah didapatkan di pusat perbelanjaan. Cara memanfaatkan bahan ini adalah dengan mencampurkan seperempat cangkir minyak almon dengan satu sendok madu kemudian dihangatkan. Setelah itu kedua campuran bahan tersebut dapat dioleskan ke kulit kepala sambil dipijat. Kemudian bungus rambut dengan handuk hangat selama 30 menit, dan terakhir, bilas rambut dengan air dan sampo. Disarankan untuk melakukan hal tersebut sebanyak 2 hingga 3 kali seminggu.

Sumber: 
https://www.jawapos.com/kesehatan/25/06/2022/sampo-dari-daun-kembang-sepatu-hingga-minyak-almon-untuk-rambut-sehat/