info@ff.unair.ac.id +62-31-5937824

WEBINAR NASIONAL "PHARMACEUTICAL INDUSTRY GATHERING: Collaborative R&D Academia-Pharmaceutical Industry"

Fakultas Farmasi Universitas Airlangga menyelenggarakan kegiatan webinar yang dapat menjadi wadah diseminasi yang dapat memperluas informasi hasil-hasil penelitian serta memberikan pengetahuan kepada masyarakat khususnya alumni.  Kegiatan ini juga menjadi ajang kolaborasi antara akademisi dan praktisi apoteker sehingga dapat memberikan dampak yang luas kepada masyakarat khususnya alumni Fakultas Farmasi Universitas Airlangga. Kegiatan dengan tema ”Pharmaceutical Industry Gathering: Collaborative R&D Academia-Pharmaceutical Industry” terlaksana pada Sabtu, 28 November 2020. Webinar ini dapat menjadi pembuka jalan bagi Fakultas Farmasi Universitas Airlangga dengan industri untuk mengkatalis inovasi dan menyegerakan hilirisasi produk. Selanjutnya, acara ini juga menjadi perwujudan dari SDG 17, yaitu tentang kolaborasi tentang praktik terbaik (Partnership for the Goals). 

Acara webinar nasional ini dibuka oleh apt. Gesnita Nugraheni, MS. sebagai MC yang kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Setelah itu, juga ada sambutan oleh Dekan Fakultas Farmasi Universitas Airlangga, ​​Prof. apt. Junaidi Khotib, S.Si., M.Kes., Ph.D. 

 

Penyampaian Materi oleh Narasumber

Masuk pada penjelasan materi, Bapak Andiranto Dernatra, Direktur PT. Daewoong Infion, menjadi pembicara pertama. Narasumber kedua, yaitu Drs. Apt. Imam Fathorrahman, M.M., yang merupakan direktur pengembangan bisnis PT. Kimia Farma (Persero) Tbk, memaparkan materi tentang Milestones Kimia Farma. Selanjutnya, apt. Indirawati Taurus, S.Si., M.B.A., President Director dan CEO Fresinus Kabi dan PT. Ethica Industri Farmasi menjadi pembicara ketiga. Dan yang terakhir, ada apt. Aries Badrus Sholeh, M.Farm.Ind, yaitu General Manager Quality Operations dari PT. Pharos yang menjelaskan tentang Evaluasi Hilirisasi Inovasi pada Industri Farmasi. 

Sesi Tanya Jawab dan Diskusi

Berperan sebagai moderator, ​​apt. Andi Hermansyah, Ph.D. dan apt. Andang Miatmoko, Ph.D., memimpin jalannya sesi presentasi materi dan sesi tanya jawab dengan baik. Audiens sangat antusias untuk melempar pertanyaan tentang topik yang telah dijelaskan oleh masing-masing narasumber. Setelah semua sesi acara selesai dilakukan, kegiatan webinar nasional ini ditutup dengan pemberian sertifikat kepada keempat narasumber. 

 

Pemberian Sertifikat kepada Narasumber