info@ff.unair.ac.id +62-31-5937824

Budayakan Hidup Sehat, MAN Surabaya MoU dengan Farmasi Unair

Serah terima MoU antara Madrasah Aliyah Negeri Surabaya dengan Fakultas Farmasi Universitas Airlangga.

 

Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Surabaya menjalin kerjasama dengan Fakultas Farmasi Universitas Airlangga (Unair).
Kerjasama yang diwujudkan dalam bentuk nota kesepahaman (MoU) ini dilakukan Kepala Madrasah Fathorrakhman dengan Sekretaris Departemen Kimia Farmasi FFUA, Dr. Juni Ekowati, MSi, Apt., di aula madrasah.
Kerjasama kedua belah pihak ini sebenarnya sudah sering dilakukan. Namun baru kali ini dilakukan dalam bentuk nota kesepahaman tertulis.
Kepala Madrasah, Fathorrakhman mengatakan kerjasama ini untuk menjadikan MAN Surabaya menjadi sekolah sehat, tidak hanya lingkungannya tapi semua orang yang ada di dalamnya.
"Kalau sudah sehat, berarti semua proses belajar mengajar akan lancar," ujar Fathorrakhman usai MoU.
Nantinya dengan kerjasama ini,  diharapkan ada sesuatu yang saling menguntungkan. Karena ke depan, Fakultas Farmasi Unair akan secara berkala melakukan kunjungan ke MAN Surabaya untuk melakukan berbagai hal.
"Kami tentu saja senang dengan kerjasama ini. Karena tidak hanya sekali terus selesai, tapi berkali-kali," jelasnya.
Dr. Juni Ekowati, MSi, Apt., yang bertindak sebagai ketua tim pengabdian masyarakat Fakultas Farmasi Unair mengatakan, apa yang  dilakukan di MAN Surabaya adalah bagian dari tridharma perguruan tinggi.
Karena dosen memiliki tiga pilar utama yakni pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat. "Ini bagian dari pengabdian masyarakat (pengmas)," tuturnya.
Pengmas di MAN Surabaya ini membawa tiga fakultas yakni Farmasi, Kedokteran Gigi dan Keperawatan. "Jadi kita all out di MAN Surabaya ini," tandasnya.
Selama pengmas ini, dikatakan Dr. Juni Ekowati, MSi, Apt., pihaknya melakukan banyak hal. Misalnya cek gula darah gratis, pemeriksaan gigi dan sebagainya. Ini sengaja dilakukan karena saat ini anak-anak muda sudah mulai menderita penyakit-penyakit akibat gaya hidup yang salah.
Salah satunya adalah dengan menggelar talkshow berjudul upaya pencegahan diabetes melitus di usia muda dan pengenalan halal lifestyle.
Ini dilakukan kata Dr. Juni Ekowati, MSi, Apt. karena  saat ini penyakit diabetes melitus dan penyakit degeneratiflainnya tidak hanya diderita usia tua, tapi juga usia-usia muda.
"Jadi mereka harus tahu apa yang harus dilakukan untuk menghindari penyakit-penyakit tidak menular itu. Agar mereka bisa terus berkarya. Sebagai generasi muda mereka harus sehat bebas penyakit apapun," tukas Dr. Juni Ekowati, MSi, Apt.

 

SURABAYA | duta.co