SMAN 16 Surabaya Berkunjung ke FF UNAIR
Seperti yang telah kita ketahui bersama, Fakultas Farmasi Universitas Airlangga (FF UNAIR) kerapkali menerima kunjungan dari sekolah. Banyaknya kunjungan tersebut tidak lepas dari kiprah FF UNAIR yang mana berhasil dinobatkan sebagai fakultas farmasi terbaik di Indonesia dan peringkat 300 besar dunia.
Dengan segudang prestasi yang diperoleh tersebut, wajar jika banyak siswa SMA/SMK sederajat yang memimpikan untuk melanjutkan studinya di FF UNAIR. Keinginan tersebut lah yang juga melatarbelakangi kunjungan dari SMAN 16 Surabaya. Agenda kunjungan tersebut telah terlaksana pada Senin, 23 September 2024. Bertempat di Aula Gedung Nanizar Zaman Joenoes, seluruh rangkaian acara kunjungan berjalan dengan lancar.
Animo yang begitu besar dari para mahasiswa dan guru SMAN 16 Surabaya ditunjukkan dengan kedatangan mereka yang lebih awal. Baik guru maupun murid SMAN 16 Surabaya terlihat begit semangat untuk mengikuti seluruh agenda kunjungan yang telah dipersiapkan oleh FF UNAIR pada hari itu.
Setelah menyaksikan video profil dan penjelasan terkait pengenalan FF UNAIR, para siswa dan guru dipersilahkan untuk bertanya terkait informasi seputar FF UNAIR. Saat ditanya apakah ada diantara mereka yang ingin berkuliah di FF UNAIR, banyak diantara mereka yang mengangkat tangannya.
Dengan banyaknya siswa yang ingin melanjutkan studinya ke FF UNAIR, membuat sesi tanya jawab semarak. Banyak sekali siswa yang mengajukan pertanyaan baik seputar perkuliahan hingga tertarik dengan riset yang sedang dikembangkan oleh FF UNAIR. Tentunya para perwakilan anggota BEM dan Komisi Kemahasiswaan FF UNAIR dengan ramah dan detail menjawab pertanyaan itu.
Para Siswa Mengajukan Pertanyaan