info@ff.unair.ac.id +62-31-5937824

Dua Guru Besar FF UNAIR Sampaikan Orasi Ilmiah pada Peringatan Dies Natalis 60

Orasi Ilmiah Peringatan Dies Natalis 60 FF UNAIR

Masih dalam peringatan Dies Natalis 60 Lustrum XII Fakultas Farmasi Universitas Airlangga (FF UNAIR), pada pagi ini (11/8/2023) digelar Orasi Ilmiah.

Bertempat di ruang sidang lantai 1 Gedung Nanizar Zaman Joenoes, kegiatan ini mengundang civitas akademika serta kolega FF UNAIR. Sebelum orasi ilmiah dimulai, acara diawali dengan pembacaan doa oleh Dr. apt Abdul Rahem, M.Kes. Setelah itu, Dekan FF UNAIR, Prof. apt. Junaidi Khotib, M.Kes., Ph.D. memberikan sambutan.

Yang bertindak sebagai orator pada kegiatan ini adalah Prof. Dr. apt. Widji Soeratri, DEA., dan Prof. Dr. apt. Suko Hardjono, MS. Keduanya merupakan guru besar FF UNAIR yang telah menjalani masa purna tugas. Atas dasar itulah kegiatan ini digelar, FF UNAIR ingin memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas pengabdian beliau selama ini.

Prof. Dr. apt. Widji Soeratri, DEA. menyampaikan orasi ilmiah dengan topik yang sangat menarik yaitu "The Power of Cosmetic". Mengingat beliau merupakan Ketua Grup Riset Kosmetik FF UNAIR, tentu saja topik ini sangat cocok jika beliau sampaikan hingga berjalannya waktu pun tak terasa.

Prof. Dr. apt. Widji Soeratri, DEA. saat Menjadi Orator

Sedangkan orasi berjudul "Pengalaman Mendampingi Kegiatan Mahasiswa" disampaikan oleh Prof. Dr. apt. Suko Hardjono, MS. Beliau memang banyak berkecimpung di dunia kemahasiswaan dan sangat disayangi oleh para mahasiswa.

Prof. Dr. apt. Suko Hardjono, MS. Menyampaikan Orasi Ilmiahnya

Setelah orasi usai dilakukan, para kolega dan alumni yang pernah menjadi mahasiswa bimbingan dari kedua guru besar diberikan kesempatan untuk menyampaikan kesan pesannya. Kala itu banyak ucapan terima kasih berhamburan mengingat kedua guru besar tersebut sangat berjasa.

Di akhir acara, baik Prof. Dr. apt. Widji Soeratri, DEA., maupun Prof. Dr. apt. Suko Hardjono, MS. mendapatkan cindermata dari FF UNAIR sebagai kenang-kenangan.