info@ff.unair.ac.id +62-31-5937824

Hari Terakhir di FF UNAIR, Peserta Inherit 2023 Diajarkan Membuat Jamu Hingga Lulur

Peserta Inherit 2023 Memamerkan Produk Hasil Buatannya

Tak terasa sudah lima hari tim Fakultas Farmasi Universitas Airlangga (FF UNAIR) mengorganisir kegiatan Indonesian Heritage (Inherit) 2023. Itu artinya hari ini (28/7/2023) merupakan hari terakhir bagi para peserta Inherit 2023 berkegiatan di Surabaya.

Sebelum bertolak ke Kota Surakarta pada esok harinya untuk berkegiatan di Universitas Sebelas Maret (UNS), para peserta harus menjalani satu agenda lagi di FF UNAIR. Agenda yang berlangsung di Laboratorium Gedung Nanizar Zaman Joenoes ini adalah untuk praktik membuat Lulur Mangir dan Kunyit Asam.

Dengan terlaksananya agenda ini, para peserta akan mampu membuat produk herbal yang dapat berguna bagi kesehatan. Mereka juga diharapkan dapat mempergunakan dan menyebarluaskan ilmu yang didapat ini ke masyarakat di negaranya.  

 

Setelah diberikan materi singkat, peserta yang telah dibagi menjadi beberapa kelompok langsung didampingi oleh panitia untuk membuat lulur mangir dan kunyit asam. Sebelumnya, panitia telah memberitahukan bahwa akan dipilih masing-masing satu pemenang yang mampu menghasilkan Lulur Mangir dan Kunyit Asam terbaik. Karena hal itulah para peserta sangat bersungguh-sungguh membuatnya, 

Di penghujung acara, para peserta diberi kenang-kenangan berupa souvenir yang bertemakan FF UNAIR. Semua peserta terlihat puas dan senang karena dapat mengikuti program ini. Beberapa peserta juga tak sungkan maju ke depan kelas untuk menyampaikan testimoni dan kesan mendalan selama mengikuti acara ini. Salah satu peserta asal Bangladesh bahkan berucap “this program is beyond my expectation”.