info@ff.unair.ac.id +62-31-5937824

FF UNAIR Siapkan Arsip Vital untuk Diidentifikasi dan Didata oleh Bidang Kearsipan UNAIR

Pengarahan dari Staf Bidang Kearsipan UNAIR

Pada hari ini (24/2/2023) Bidang Kearsipan Universitas Airlangga (UNAIR) berkunjung ke Fakultas Farmasi (FF) UNAIR. Kunjungan kali ini dilakukan dengan tujuan untuk mengidentifikasi dan melakukan pendataan arsip vital.

Bertempat di ruang sidang lantai 2 Gedung Nanizar Zaman Joenoes, kegiatan ini dihadiri oleh para staf tenaga kependidikan (tendik) yang pekerjaannya berkaitan erat dengan arsip vital. Kepala Bagian dan Para Kepala Sub Bagian pun turut dihadirkan pada kegiatan ini.

Awalnya, Bidang Kearsipan UNAIR memberikan pengarahan singkat terkait apa itu arsip vital dan jenisnya. Arsip Vital merupakan arsip yang keberadaannya merupakan persyaratan dasar bagi kelangsungan operasional pencipta arsip, tidak dapat diperbarui, dan tidak tergantikan apabila rusak atau hilang. Beberapa contoh jenis arsip vital adalah arsip aset, kebijakan strategis, perjanjian kerjasama dan lain-lain.

Dengan penjelasan dan arahan yang diberikan tersebut, memudahkan para staf FF UNAIR untuk menyediakan data arsip vital tersebut.

Selanjutnya para staf FF UNAIR diwajibkan untuk mengumpulkan data arsip vital yang sesuai dengan pekerjaannya masing-masing kepada Bidang Kearsipan UNAIR sesuai batas waktu yang ditentukan.