info@ff.unair.ac.id +62-31-5937824

Segitiga Emas 2020

Segitiga Emas (SE) merupakan salah satu agenda tahunan yang selalu diikuti mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Airlangga. Segitiga Emas sendiri adalah acara yang melibatkan mahasiswa farmasi yang berasal dari empat universitas di Surabaya, yaitu Universitas Airlangga, Universitas Hang Tuah, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya, dan Universitas Surabaya. Terdiri atas 11 cabang lomba, Segitiga Emas menghadirkan sisi lain dari mahasiswa farmasi yang tidak hanya melulu soal praktikum, laporan, dan setumpuk tugas lainnya. Bidang yang dilombakan dalam acara Segitiga Emas, antara lain yaitu basket, futsal, voli, tenis meja, dance, bulutangkis, KTI, padus, debat, catur, dan konseling.

Tahun ini merupakan suatu kehormatan bagi Fakultas Farmasi Universitas Airlangga yang berkesempatan menjadi tuan rumah perhelatan Segitiga Emas. Mengusung tema “Unity in Diversity”, Segitiga Emas 2020 diharapkan mampu menjadi sarana untuk menjalin hubungan yang baik antarmahasiswa farmasi di Surabaya meskipun berasal dari universitas yang berbeda. Acara ini sendiri telah resmi dibuka pada Minggu, 1 Maret 2020 di Aula Serbaguna Fakultas Farmasi. Untuk selanjutnya, rangkaian lomba akan dilaksanakan pada tanggal 21, 27, dan 28 Maret 2020.

Meskipun pelaksanaan lomba berada di tengah-tengah jadwal pelaksanaan UTS, hal tersebut bukanlah hambatan yang berarti untuk pelaksanaan acara Segitiga Emas tersebut. Ketua Segitiga Emas, Ahmad Rafi mengatakan bahwa hambatan justru datang dari masalah perizinan tempat pelaksanaan lomba dan terkait pembuatan peraturan lomba karena harus menyatukan suara dari perwakilan 4 universitas itu sendiri. Ahmad Rafi mengungkapkan bahwa persiapan panitia untuk acara ini sudah mencapai 80%. “Persiapan sudah dilakukan di minggu-minggu ini, tinggal eksekusi hari-H”, tambahnya.

Acara Segitiga Emas 2020 yang diselenggarakan beriringan dengan UTS justru menjadi poin tambah. Mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Airlangga bisa mengikuti serangkaian perlombaan sembari melepas penat setelah berjibaku dengan soal-soal ujian.