info@ff.unair.ac.id +62-31-5937824

PRODUK INSEKTISIDA ANTINYAMUK

Surabaya, 28 November 2019, telah dilaksanakan Promosi kesehatan mengenai “Produk insektisida Antinyamuk” yang merupakan bagian dari mata kuliah praktikum Farmasi Masyarakat di Pusat Layanan Kesehatan (PLK) kampus B Universitas Airlangga. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang biasa disebut “ Pharmaday”. Kegiatan ini merupakan suatu bentuk edukasi kepada masyarakat di lingkungan kampus. Pharmaday kelompok kami dilaksanakan mulai siang hingga sore hari, tepatnya pukul 13:00-16:00. Materi yang disampaikan menggunakan media brosur, yang berisikan macam-macam insektisida antinyamuk dan tips memilih obat nyamuk (memilih, menggunakan, menyimpan, membuang produk antinyamuk yang benar).

Kegiatan ini, kami awali dengan pasien yang sudah selesai melakukan pemeriksaan, kemudian kami menghampiri pasien tersebut dan mempersilahkan ke stand kami dan mengisi daftar hadir. Lalu pasien tersebut langsung kami beri edukasi yang sesuai dengan topik kami. Setelah itu, kami memberikan kesempatan kepada pasien tersebut untuk bertanya seputar topik kami. Dan pada akhir sesi, kami memberikan kuesioner mengenai kepuasan terhadap promosi kesehatan yang kami berikan kemudian kami juga memberikan bingkisan bagi pasien yang bersedia meluangkan waktunya menyimak promosi kesehatan kami.

Pharmaday kelompok A-5 telah berjalan dengan baik. Tetapi, Pusat Layanan Kesehatan (PLK) kampus B sepi. Sehingga, kelompok kami melakukan edukasi kebeberapa tempat umum di sekitar Pusat Layanan Kesehatan (PLK). Dari promosi kesehatan ini, diharapkan kedepannya dapat bermanfaat bagi masyarakat dan dapat menambah pengetahuan masyarakat khususnya dalam hal insektisida anti nyamuk. Saran yang diberikan kepada kelompok kami agar melakukan promosi kesehatan dengan rutin, karena masyarakat merasa sangat bermanfaat dan menambah pengetahuan.